Pekerja Tambang Batu Bara: Tugas Hingga Gaji

Pekerja tambang batu bara mungkin telah menjadi salah satu opsi pilihan karir kamu. Telah menjadi rahasia umum jika pekerjaan bidang ini menjadi pekerjaan yang banyak orang idam idamkan karena gaji nya yang terbilang besar.

Di Indonesia sendiri banyak terdapat jenis tambang, mulai dari tambang minyak bumi, batu mulia, hingga batu bara. Pekerja tambang batu bara adalah salah satu pekerja yang bekerja di bidang pertambangan batu bara. 

Sebelum berbicara tentang pekerja tambang batu bara lebih jauh, yuk simak terlebih dahulu penjelasan dari Mba Lumina terkait tugas hingga gaji dari pekerja tambang batu bara dibawah ini ya!

Baca juga: Manajemen Proyek: Definisi, Tujuan, dan Tahapan

Pekerja Tambang Batu Bara

Pekerja Tambang Batu Bara (Source: Freepik)

Pertambangan memiliki arti sebagai sebagian atau seluruh tahapan kegiatan dalam rangka penelitian, pengelolaan dan pengusahaan mineral atau batubara. Oleh karena itu, pekerja tambang batu bara dapat diartikan sebagai orang yang bekerja dalam kegiatan pertambangan khususnya pada tambang batu bara.

Di bidang pertambangan batu bara terdapat beberapa jenis pilihan karier dengan tugas dan risiko yang berbeda-beda. Terdapat beberapa jenis pekerjaan yang terdapat pada tambang batu bara, antara lain adalah insinyur pertambangan, ahli lingkungan, ahli pemasaran, dan ahli keuangan.

Untuk mengetahui pertambangan lebih jelas, kamu bisa cek pada artikel Pertambangan: Definisi, Jenis, dan Tips Kerja

Baca juga: Insinyur Sipil: Ketahui Tugas, Kualifikasi, dan Besaran Gajinya!

Tugas Pekerja Tambang Batu Bara

Pekerja Tambang Batu Bara (Source: Freepik)

Dalam Kepmen Pertambangan dan Energi no. 555 Tahun 1995 tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pertambangan Umum pada pasal 32 disebutkan bahwa pekerja tambang memiliki kewajiban sebagai berikut:

  • Pekerja tambang harus mematuhi Peraturan Keselamatan Kesehatan Kerja
  • Pekerja tambang wajib melaksanakan pekerjaan sesuai dengan tata cara kerja yang aman
  • Pekerja tambang selama bekerja wajib untuk:
  • Memperhatikan atau menjaga keselamatan dirinya atau orang lain yang mungkin terkena dampak perbuatannya;
  • Segera mengambil tindakan atau melaporkan kepada pengawas tentang keadaan yang menurut pertimbangannya akan dapat menimbulkan bahaya
  • Pekerja tambang yang melihat atau mendengar adanya penyimpangan pelaksanaan pekerjaan wajib dengan segera melaporkan kepada pengawas yang bertugas
  • Pekerja tambang wajib menggunakan alat-alat pelindung diri dalam melaksanakan tugasnya
  • Memberikan keterangan yang benar apabila diminta keterangan oleh Pelaksana Inspeksi Tambang atau Kepala Teknik Tambang
  • Pekerja tambang berhak menyatakan keberatan kerja kepada atasannya apabila persyaratan Keselamatan dan Kesehatan Kerja tidak terpenuhi.

Baca juga: Juru Ukur Tanah: Definisi dan Skill yang Harus Dimiliki

Gaji Pekerja Tambang Batu Bara

Pekerja Tambang Batu Bara (Source: Freepik)

Umum diketahui bahwa gaji pekerja tambang batu bara memiliki nominal yang cukup besar. Pekerja tambang batu bara dapat memperoleh gaji sebesar Rp.4 juta – Rp 18 juta per bulan untuk tahun 2022.

DIketahui juga, bahwa perusahaan tambang batu bara yang sudah besar berani menawarkan gaji yang besar untuk jabatan entry level, yakni bisa mencapai Rp110 juta pertahun.

Baca juga: Pekerja Konstruksi: Definisi dan Tugas

“Lumina menyediakan puluhan ribu informasi lowongan pekerjaan lengkap di seluruh Indonesia yang selalu update. Yuk, install aplikasinya dan daftar Lumina sekarang juga!”

Leave a Comment